Gerakan Indonesia Serasi, Kamasean Matthews Ajak Generasi Muda Mencitai Bangsa

Ari Kurniawan | 9 Juni 2022 | 21:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Runner Up Indonesia Idol tahun 2012, Kamasean Matthews, merilis karya terbaru bersama  Abraham Kevin dan Ebith Beat A. Sebuah lagu bertajuk “Indonesia Serasi” mereka rilis, sebagai wujud rasa cinta terhadap Tanah Air. 

Menariknya, lagu Indonesia Serasi diadaptasi dari lagu daerah Kalimantan Selatan yaitu Ampar-Ampar Pisang dan Paris Berantai. Menurut Kamasean, ada tantangan tersendiri saat membawakan lagu ini. 

"Challange-nya sebenarnya adalah bagaimana menyampaikan message yang mau disampaikan tanpa terdengar klise," ujar Kamasean, dalam jumpa pers virtual, baru-baru ini. 

Penyanyi 26 tahun itu berharap lagu Indonesia Serasi bisa menggerakan sesuatu yang berdampak besar ke depan.

"Kita mulai dari suatu yang kecil, untuk memulai gerakan yang besar. Melalui karya ini, semoga mampu ditangkap sebagai gerakan supaya generasi saat ini lebih mencintai Indonesia. Pelangi itu, indah karena beragam. Sama seperti bangsa ini. Kalau hanya satu warna, itu cuma seragam," lanjutnya. 

Indonesia Serasi lahir dari keinginan untuk menggerakkan generasi muda agar lebih bangga pada budayanya. Untuk itu, Kamasean Matthews, Kevin Abraham, Ebith Beat A, berharap pesan yang hendak mereka sampaikan bisa dicerna dengan baik dan diamalkan oleh generasi muda.

"Melalui karya yang dibuat, bagaimana bisa menyampaikan kepada generasi muda saat ini untuk lebih mencintai Indonesia," tutur Kamasean.

Sementara itu, Abraham Kevin menyayangkan dampak negatif teknologi yang membuat anak-anak muda justru jadi anti-sosial. 

"Aku pernah ikut diskusi literasi digital, Indonesia jadi negara tak sopan di dunia. Ini cambukan agar kita bisa lebih baik dengan meningkatkan keserasian kita," ungkapnya. 

Gerakan Indonesia Serasi diinisiasi oleh Hadad Alwi dengan menyampaikan pesan agar Indonesia bangkit ke arah lebih positif.

Penulis : Ari Kurniawan
Editor: Ari Kurniawan
Berita Terkait