Dapat Hollywood Walk of Fame, Taraji P Henson Beri Pidato Mengharukan

Hari Murtono | 29 Januari 2019 | 17:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Penghargaan Hollywood Walk of Fame merupakan pencapaian tersendiri buat para selebriti dan bukti bahwa eksistensi mereka dihargai. Tak heran kalau artis Taraji P. Henson begitu emosional saat tampil dalam seremonial dan menangis saat memberi pidato sambutannya. “Saya begitu emosional karena putra, ibu, dan nenek saya ada di sini. Apapun yang saya lakukan hanya untuk mereka. Saya bekerja keras untuk membuat mereka bangga,” tukas Henson pada penghargaan yang diberikan pada Senin (28/1) pagi.

Henson mendedikasikan penghargaan tersebut untuk neneknya yang berusia 94 tahun.”Saya pergi bersamanya ke acara Oscar, Emmy Awards. Saya tahu dia selalu mendoakan saya, Tuhan mendengarkan doanya sehingga saya berada di sini. Semua ini merupakan warisan untuk semuanya,” kata Henson sambil berurai air mata.

Henson yang berusia 46 tahun mendapat pengakuan luas saat bermain dalam film The Curious Case of Benjamin Button bersama Brad Pitt pada tahun 2008. Henson masuk nominasi Best Supporting Actress, meski tidak menang Henson langsung kebanjiran tawaran pekerjaan. Ia kemudian juga main dalam film box-office Hidden Figures pada tahun 2016. Henson kembali masuk nominasi Oscar dan memenangkan penghargaan Golden Globe Awards. Sama seperti bintang lain, Taraji melakukan foto sambil duduk di depan namanya di Hollywood Walk of Fame.

(ray/ray)

Penulis : Hari Murtono
Editor: Hari Murtono
Berita Terkait