Malih Tong Tong Tidak Ingin Anak-anaknya Ikuti Jejaknya Jadi Komedian

Supriyanto | 22 April 2024 | 11:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Pelawak senior Malih Tong Tong mulai terkenal sejak bermain dalam sitkom Pepesan Kosong pada awal 90-an. Puluhan tahun eksis di industri hiburan, Malih mengaku tidak ingin jehaknya diikuti oleh sang anak.

Pemain Lenon Betawi berusia 75 tahun itu pun mengungkap alasan mengapa ketujuh anaknya tidak diizinkan menjadi seorang komedian seperti ayahnya.

"Jangan. Takutnya kemampuannya nggak bisa. Pelawak itu kan tanpa naskah. Bukan nggak boleh jadi pelawak, takutnya nggak bisa," ungkap Malih Tong Tong di Studio Trans TV,  Jl.Tendean, Jakarta Selatan, belum lama ini.

Menurut Malih, menjadi seorang komedian berbeda dengan profesi lain karena lebih sulit. Komedian akan diuji bila tak bisa membuat penonton tertawa.

"Disamping tanggung jawab berat. Kalau misalnya kita tampil begini, banyak orang, apa kita ngomong, (penonton) nggak ketawa, kan dengkul pada lemes," jelas Malih Tong Tong.

"Biasa pelawak begitu keluar, 'Assalamualaikum', langsung gerr (kalau penonton langsung tawa).... Tapi begitu ngomong nggak ada yang ketawa, kaki begini (gemetar)," terang Malih Tong Tong.

Malih Tong Tong mengungkap ada anak-anaknya yang ingin melanjutkan jejaknya. Dua dari empat anaknya, Maria dan Atih bahkan sudah meminta izin kepadanya.

Namun, pelawak yang kerap tampil bersama Haji Bolot itu tidak mengizinkan.

"Ngelawak itu disebut gampang, susah. Tapi (dibilang) susah, gampang. Gampangnya, kalau kita ngomong, kita belum ngomong orang udah ketawa, itu gampang. Susahnya, udah lima menit ngomong belum ada yang ketawa, itu keringat dingin keluar," pungkas Malih Tong Tong.

Penulis : Supriyanto
Editor: Supriyanto
Berita Terkait