Bali Masuk dalam Daftar 20 Kota Dunia yang Paling Sering Dikunjungi

TEMPO | 5 Oktober 2018 | 20:45 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Global Destination City Index tahunan kembali diluncurkan Mastercard. Indeks itu membuat peringkat dari 162 kota di dunia yang paling tinggi mendapat kunjungan dari warga internasional.

Indeks ini menunjukkan penurunan atau peningkatan perjalanan warga dunia ke kota-kota tersebut. Ranking tak hanya menunjukkan jumlah kunjungan tapi juga nilai pengeluaran selama di kota tersebut.

Ada empat kota yang tahun lalu masuk daftar tapi tahun ini harus tergusur, yakni Wina, Amsterdam, Praha, Shanghai, dan Roma. Sementara Bangkok masih bertahan di peringkat pertama, dan malah mengalami peningkatan kunjungan 9,6 persen dibandingkan tahun sebelumnya. Dubai masih dalam daftar hanya pengeluaran per orang di kota ini menurun, sehingga kini berada di posisi keempat.  

Kecenderungan kunjungan internasional lebih meningkat di kota-kota  di Asia. Terlihat dari lebih dari 50 persen dari daftar 20 kota ini berada di benua Asia. Kota-kota yang selama ini kerap dikunjungi, seperti Praha, Roma, Amsterdam dan Wina tergusur dalam daftar ini. 

Bangkok yang bertahan di peringkat pertama dan Singapura di peringkat kelima, serta Kuala Lumpur di peringkat ketujuh. Ada beberapa kota di Thailand dan Jepang dalam daftar tersebut. Bali berada di peringkat ke-20. 

Berikut ke-20 kota yang paling sering dikunjungi di dunia.

1. Bangkok, Thailand (21,98 juta kunjungan internasional)
2. London, Inggris (20,47 juta kunjungan internasional)
3. Paris, Perancis (17,95 juta kunjungan internasional)
4. Dubai, Uni Emirat Arab (16,66 juta kunjungan internasional)
5. Singapura (14,47 juta kunjungan internasional)
6. New York, Amerika Serikat (13,67 juta kunjungan internasional)
7. Kuala Lumpur Malaysia (13,53 juta kunjungan internasional)
8. Istanbul, Turki (12,8 juta kunjungan internasional)
9. Tokyo, Jepang (12,12 juta kunjungan internasional)
10. Antalya, Turki (11,27 juta kunjungan internasional)
11. Seoul, Korea Selatan (10,13 juta kunjungan internasional)
12. Phuket, Thailand (10,08 juta kunjungan internasional)
13. Mekkah, Arab Saudi (9,73 juta kunjungan internasional)
14. Pattaya, Thailand (9,56 juta kunjungan internasional)
15. Palma de Mallorca, Spanyol (9,3 juta kunjungan internasional)
16. Milan, Italia (9,19 juta kunjungan internasional)
17. Hong Kong (9,11 juta kunjungan internasional)
18. Barcelona, Spanyol (9,06 juta kunjungan internasional)
19. Osaka, Jepang (8,78 juta kunjungan internasional)
20. Bali, Indonesia (8,43 juta kunjungan internasional)

TEMPO.CO

Penulis : TEMPO
Editor: TEMPO
Berita Terkait