Miss Grand Indonesia 2019 Dukung Kemajuan Pariwisata Kabupaten Bogor

Romauli Gultom | 26 Agustus 2019 | 02:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Sebanyak 34 finalis Miss Grand Indonesia 2019 perwakilan 34 provinsi di seluruh Indonesia mengikuti pembekalan materi dari Bupati Kabupaten Bogor, Ade Munawaroh Yasin di Rumah Makan Bumi Aki Cibinong, belum lama ini. 

Seluruh finalis mendapat edukasi berupa pembekalan materi seputar wanita dan karier dari Bupati Bogor. Sekaligus, materi kepribadian yang di sampaikan oleh Ahmad Zulfnkar Priyatna. S.E. 

“Kabupaten Bogor memiliki banyak objek wisata tersembunyi dan mencanangkan tema tourism dan sport. Untuk itu, dengan kedatangan Miss Grand Indonesia 2019 ke Kabupaten Bogor diharapkan bisa ikut mempromosikan Kabupaten Bogor di media sosial,” ujar Ade Munawaroh Yasin di Bumi Aki Cibinong, Jawa Barat.

Sementara itu, Dikna dari Yayasan Dharma Gatari menyambut baik hal itu dan mengajak seluruh Miss Grand Indonesia 2019 ikut mendukung pariwisata yang ada di Kabupaten Bogor.

"Dengan motto 'Beauty in Diversity', kegiatan ini dimaksudkan untuk mengungkapkan kecantikan wanita Indonesia dari keragaman suku bangsa dan budaya. Karena itu kami sangat mendukung kemajuan pariwisata di seluruh Indonesia, termasuk Kabupaten Bogor," kata Dikna.

Adapun rangkaian kegiatan Miss Grand Indonesia diawali dengan pra karantina dari 19 Agustus hingga 22 Agustus 2019. Di hari ketiga pra karantina ini para fmalis Miss Grand Indonesia 2019 mengunjungi RM Bumi Aki Cibinong yang di sambut baik oleh Anisha Desiliana selaku pemilik Rumah Makan Bumi Aki (PT Bumi Aki Boga). 

Sementara itu, sebagai pengusaha kuliner, Anisha mengaku sangat nyaman menjalankan bisnisnya di Kabupaten Bogor. Semua itu tak terlepas dari potensi wisata yang ada di kota dengan 101 curug ini. 

"Saya melihat potensi parisiwata masih luas. Oleh karena itu, kami dari PT Bumi Aki Boga mendukung Pemerintah Kabupaten Bogor untuk memajukan pariwisata,” tuturnya. 

Penulis : Romauli Gultom
Editor: Romauli Gultom
Berita Terkait