Program VDR Berbagi Terang: Dukung 100 Masjid dan Musala di Jakarta Gunakan Penerangan Ramah Lingkungan

Binsar Hutapea | 29 Maret 2023 | 22:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Ramadan tahun ini disambut dengan sukacita yang lebih besar oleh umat Islam di Indonesia dibandingkan dengan tahun lalu yang dilanda pandemi Covid-19. Presiden Republik Indonesia baru-baru ini mencabut kebijakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) pada akhir tahun 2022 lalu, yang memungkinkan masjid dan musala untuk beroperasi dengan kapasitas penuh. Ini berbeda dengan tahun lalu ketika kuota jamaah hanya diizinkan setengah dari kapasitas normal selama PPKM.

Tradisi persiapan Ramadan di Indonesia melibatkan pengurus dan warga sekitar membersihkan dan memeriksa peralatan kelistrikan dan penerangan di masjid dan musala untuk memastikan kenyamanan para jamaah selama beribadah. Kegiatan Ramadan yang dilakukan secara kolektif di masjid atau musala, seperti salat tarawih berjamaah, berbuka puasa bersama, tadarus Alquran, dan mengikuti kajian, menjadi hal yang sangat ditunggu-tunggu.

PT Vedora Indo Cahaya, produsen lampu LED dengan merk VDR, mengadakan Program CSR Ramadan #VDRBerbagiTerang dengan memberikan dukungan kepada 100 masjid dan musala di Jakarta dan sekitarnya. Mereka menyumbangkan lampu LED hemat energi dan ramah lingkungan untuk membantu memenuhi kebutuhan penerangan di masjid dan musala selama Ramadan dan seterusnya. Harapannya, Lampu LED VDR dapat memberikan kenyamanan dan memberikan makna yang lebih dalam pada kegiatan beribadah.

Menurut Gevin Tjandra, Direktur Utama PT Vedora Indo Cahaya, "cahaya" dalam agama selalu diidentikkan dengan hal-hal yang baik. Oleh karena itu, kegiatan membagikan lampu sebagai sumber cahaya dapat diartikan sebagai pengingat untuk menyebarkan kebaikan dan manfaat bagi sekitar. Selain itu, kegiatan #VDRBerbagiTerang juga sejalan dengan komitmen VDR dalam mendukung program pemerintah dalam kampanye Hemat Energi dengan mengedukasi masyarakat tentang pentingnya menggunakan penerangan yang hemat energi dan ramah lingkungan.

"Harapannya, kegiatan ini dapat menjadi inspirasi bagi setiap orang untuk turut menyebarkan kebaikan,” pungkas Gevin Tjandra.

Penulis : Binsar Hutapea
Editor: Binsar Hutapea
Berita Terkait