Ketat! Persaingan Arsenal vs Manchester City Menuju Gelar Juara Liga Inggris

Indra Kurniawan | 29 April 2024 | 08:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Lupakan Liverpool dalam perburuan gelar juara Liga Premier Inggris musim 2023-2024 usai ditahan imbang tim tuan rumah West Ham 2-2 akhir pekan lalu. Hingga pekan ke-35, persaingan kini hanya menyisakan Arsenal dan Manchester City. 

Dua tim teratas itu sama-sama memetik kemenangan pada pekan ke-35, Minggu (28/4) malam WIB. Arsenal menang tipis 2-3 atas Tottenham Hotspur. Sementara City menekuk Nottingham Forest 0-2 berkat gol Josko Gvardiol dan Erling Haaland. 

Arsenal kokoh di puncak klasemen sementara Liga Inggris dengan 80 poin, unggul 1 poin dari City yang ada di peringkat runner-up dan 5 poin dari Liverpool di peringkat 3. City memiliki 1 pertandingan lebih sedikit dari Arsenal dan Liverpool.

Tiga pertandingan terakhir ibarat hidup dan mati bagi The Gunners. Dari ketiga lawan yang bakal dihadapi pada pekan 36 hingga 38, hanya Manchester United yang menjadi lawan berat Bukayo Saka dkk. Apalagi Arsenal menjadi tim tamu di Old Trafford Stadium.

City lebih diuntungkan. Dari empat lawan di depan, hanya Tottenham Hotspur yang bisa menjadi batu sandungan bagi Kevin De Bruyne dkk. Pada putaran pertama akhir tahun lalu, City ditahan imbang Hotspur 3-3 di Etihad Stadium. 

Poin maksimal yang bisa dikumpulkan Arsenal adalah 90 sedangkan City 92. Lebih banyak dari poin mereka pada musim lalu. City yang finis di urutan pertama memiliki 89 poin sementara Arsenal yang harus puas di peringkat runner-up dengan 84 poin. 

Bukayo Saka dan Kevin De Bruyne, dua pemain andalan Arsenal dan Manchester City dalam perebutan gelar juara Liga Inggris musim ini. (Instagram)

Arsenal tidak boleh terpeleset jika ingin mengakhiri puasa gelar juara Liga yang terakhir mereka raih 20 tahun lalu. Pun begitu City, jika ingin melanjutkan dominasinya di liga dalam 4 musim terakhir. 

Bagaimana kans Liverpool meraih juara? Tipis. Setipis tisu. Dalam 5 pertandingan terakhir di liga, The Reds hanya membawa pulang 2 poin dari 2 hasil imbang yang diperoleh dari Manchester United dan West Ham. Jelas ini menjadi pukulan telak bagi pasukan Jurgen Klopp yang sempat memuncaki klasemen Liga berminggu-minggu lamanya.

Akankah Arsenal mengakhiri puasa gelarnya pada musim ini atau justru City yang akan melanjutkan hegemoninya? Prediksi kami, City memiliki kans lebih besar untuk juara. Dalam 19 pertandingan terakhir di Liga, City tak terkalahkan dengan 15 di antaranya berakhir dengan kemenangan. Ya kita tunggu saja hingga pekan ke-38.

Penulis : Indra Kurniawan
Editor: Indra Kurniawan
Berita Terkait