Cegah Polusi dengan Gerakan Tanam 1650 Pohon di Bekasi

Romauli Gultom | 4 Desember 2019 | 13:52 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Persoalan sampah dan pelestarian lingkungan masih menjadi masalah dan perlu penanganan serta kerjasama semua pihak. Salah satunya dimulai dari rumah sendiri, bagaimana kita bisa mengelola sampah dengan baik, misal memilih mana sampah yang bisa di daur ulang atau tidak. 

Melihat pentingnya menjaga dan melestarikan lingkungan sejak dini, Bank DBS Indonesia melakukan kegiatan tahunan secara sukarela dengan mengusung tema Plant more, Pollute less.

"Kami melakukan gerakan ini untuk menjaga dan melestarikan lingkungan. Kami bekerjasama dengan pemerintah bekasi untuk menanam 1000 pohon di Danau Duta Harapan dan 650 pohon di Hutan Kota Patriot," ujar Mona Monika, Executive Director, Head of Marketing Communications PT Bank DBS Indonesia di Hutan Kota Patriot, Bekasi, belum lama ini.

Selain menanam pohon di Bekasi, 100 karyawan dari divisi Consumer Banking Group yang tergabung dalam People of Purpose juga telah membersihkan pantai dan menanam sekitar 365 pohon mangrove di Pulau Harapan, Kepulauan Seribu pada Senin (2/12) lalu.
 
Monica menuturkan, perubahan tidak dapat terjadi secara instan dan perlu dilakukan berkala. Oleh karena itu kami mengambil berbagai langkah yang berkelanjutan yang berdampak positif bagi lingkungan melalui serangkaian kegiatan kesukarelawanan ini. 

Kegiatan ini, lanjutnya, merupakan bentuk nyata serta komitmen Bank DBS Indonesia dalam bentuk tanggung jawab sosial khususnya dalam menjaga dan melestarikan lingkungan.
 
“Kami mengapresiasi dukungan dan kepedulian yang diberikan kelestarian lingkungan khususnya daerah Bekasi. Kegiatan kesukarelawanan menanam pohon yang dilakukan secara massal ini kelak akan memberikan dampak positif bagi lingkungan dan generasi kita selanjutnya," ungkap Wakil Walikota Bekasi, Tri Adhianto.
 
Tidak hanya menanam pohon saja, pada kegiatan ini  para peserta juga melakukan kegiatan yang mengasah kreativitas seperti membuat pot dari tanah liat untuk bercocok tanam, mewarnai pot dan menanam tanaman hias; maupun kegiatan untuk memperbaiki infrastruktur hutan kota di Bekasi seperti membangun instalasi tempat sampah, berkebun, hingga mewarnai pembatas jalan trotoar.

"Melalui kegiatan ini diharapkan dapat memberi dampak sosial yang positif bagi lingkungan melalui kegiatan kesukarelawanan seperti menanam pohon ini. Serta beragam kegiatan yang dapat memberikan nilai positif dalam menjaga kelestarian lingkungan hari ini, besok dan masa depan,” tutup Paulus Sutisna, Presiden Direktur PT Bank DBS Indonesia.

Penulis : Romauli Gultom
Editor: Romauli Gultom
Berita Terkait