Setelah Kerusuhan di Rutan Mako Brimob, Bagaimana Nasib Ahok?

TEMPO | 13 November 2017 | 09:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok tidak terpengaruh dengan insiden kerusuhan yang terjadi di rumah tahanan Mako Brimob, Kelapadua, Depok, beberapa waktu lalu.  “Lokasi kerusuhan kan beda blok,” kata pengacara Ahok,  I Wayan Sudirta, Minggu (12/11).“Pak Ahok masih membaca dan menulis pas kejadian karena lokasinya blok berbeda.”

I Wayan mengatakan, sistem keamanan di Rutan Mako Brimob sangat baik. Petugas menangani kerusuhan di blok khusus tahanan teroris itu secara cepat. “Jadi tidak sampai memberi dampak ke blok lain, termasuk sel tahanan Pak Ahok,” ujarnya.

Pascakerusuhan, situasi di Rutan Makob Brimob kembali normal. Tidak ada situasi yang dianggap mengancam keselamatan para tahanan. Karena itu, kata Wayan, tidak ada informasi tentang rencana pemindahan para tahanan. “Pak Ahok tidak akan dipindahkan, tahanan lainnya juga tidak ada rencana untuk pemindahan,” katanya.

Kerusuhan di blok khusus tahanan teroris itu terjadi Jumat lalu. Seorang tahanan melakukan provokasi karena menolak diperiksa oleh petugas. Akibat insiden itu sejumlah fasilitas di rumah tahanan rusak. Misalnya saja pintu sel dan pintu pagar antarlorong blok dijebol. Sejumlah kaca jendela juga pecah berserakan. Kejadian ini tidak merembet ke ruang tahanan Ahok.

TEMPO.CO

Penulis : TEMPO
Editor: TEMPO
Berita Terkait