Terpilih Jadi Direktur Utama TVRI, Tugas Besar Menanti Helmy Yahya

Altov Johar | 29 November 2017 | 10:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Eksistensi TVRI seolah tak lagi diperhitungkan seiring banyaknya stasiun televisi swasta, baik berskala lolal maupun nasional. Hidup enggan mati pun tak mau, begitu  pepatah bilang.

Kondisi itu menjadi tugas besar bagi Helmy Yahya, yang terpilih sebagai direktur utama TVRI periode 2017-2022. Di bawah kepemimpinannya, Helmy berharap TVRI kembali memikat hati masyarakat.

"Itu tugas saya, TVRI sangat besar potensinya, luar biasa, itu PR lah. Saya tahu betul dan yakin juga banyak masyarakat berharap TVRI bisa lebih hidup lagi," ujar Helmy Yahya, lewat sambungan telepon, Selasa (28/11).

Beberapa strategi sudah disiapkan Helmy Yahya untuk mengembalikan perhatian masyarakat terhadap TVRI. Misalnya menyuguhkan konten dan program-program yang lebih kekinian.

"Kita memperbaiki layar, re-branding dan akan ada program-program dan konten-konten yang kekinian. Akan banyak sekali acara yang kita re-packaging," terangnya.

Helmy Yahya pun meminta doa, semoga dirinya dapat mengembalikan TVRI sebagai stasiun televisi publik yang terdepan, netral dan independen. "Doakan kami ya," ucap Helmy.

(tov/ari)

Penulis : Altov Johar
Editor: Altov Johar
Berita Terkait