Sosialisasikan Nilai-nilai Pancasila, BPIP Gelar Bedah Musik Kebangsaan di UnBraw Malang

Indra Kurniawan | 2 Desember 2022 | 09:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) menggelar kegiatan Bedah Musik Kebangsaan di Universitas Brawijaya Malang pada Selasa (29/11) lalu. Kegiatan yang bertujuan untuk menyosialisasikan dan menanamkan nilai-nilai Pancasila kepada generasi muda melalui media musik tersebut diisi dengan diskusi panel yang menghadirkan sejumlah narasumber.

Antara lain anggota Komisi II DPR-RI Aminurrohkman, Direktur Pengkajian Implementasi Pembinaan Ideologi Pancasila Irene Camelyn Sinaga, Kepala UPT Pengembangan Kepribadian Mahasiswa Universitas Brawijaya Malang Dr Mohamad Anas, serta musisi Conrad GV.

Aminurrohkman mengapresiasi kegiatan tersebut karena menu yang disajikan sangat pas dengan selera anak muda. Sementara Direktur Sosialisasi dan Komunikasi BPIP M. Akbar Hadi Prabowo mengatakan sosialisasi sudah tidak dapat disampaikan dengan metode lama seperti Penataran P4.

"Terobosan dan modifikasi dari BPIP ini sudah sangat tepat, sebagai suatu pola yang cukup unik untuk mentransformasikan nilai-nilai Pancasila secara natural," kata Aminurrohkman dalam keterangan tertulis.

"Seperti yang dikatakan Presiden Jokowi, sosialisasi ini bisa lewat cara terkini baik itu musik, animasi, olahraga dan kuliner sesuai keinginan kaum milenial," tambah M. Akbar Hadi Prabowo.

BPIP menggelar Bedah Musik Kebangsaan.

Irene menambahkan acara yang telah digelar di beberapa kampus tersebut menjadi penumbuh ekosistemnya. Apalagi katanya Pancasila sudah jarang dibicarakan di ruang publik sejak 1998.

"Saya berharap kalangan kampus dapat menyelenggarakan bedah-bedah musik lainnya atau mungkin bedah buku tentang Pancasila," tandas Irene.

Inisiator dan pelaksana kegiatan tersebut adalah BPIP bekerja sama dengan Sinergy for Indonesia, Indonesia Care dan Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI). Kolaborasi antara Sinergy for Indonesia dan Indonesia Care telah menelurkan satu album musik bertema kebangsaan berjudul Nyanyian Rumah Indonesia.

Penulis : Indra Kurniawan
Editor: Indra Kurniawan
Berita Terkait