Festival Film Pendek Terbesar, XXI Short Film Festival 2014 Siap Digelar

Supriyanto | 18 Desember 2013 | 19:48 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - INGIN mengulang kesuksesan festival film pendek pertama yang pernah dibuatnya pada awal Maret 2013 lalu, Cinema 21 kembali menggelar festival film pendek bertajuk XXI Short Film Festival 2014.

Di XXI Short Film Festival ke-2, Cinema 21 menggandeng empat asosiasi perfilman Indonesia. Ada PILAR (Penulis Layar Lebar Indonesia), IFDC (Indonesia Film Directors Club), APROFI (Asosiasi Produser Film Indonesia) dan AINAKI (Asosiasi Industri Animasi dan Konten Indonesia).

Proses pendaftaran sudah dilakukan sejak bulan Agustus sampai awal Desember kemarin. Setelah melalui seleksi, sebanyak 423 film pendek berhasil terjaring untuk penilaian.

Penyelenggara mengatakan, meski pesertanya tidak sebanyak sebelumnya, Cinema 21 beserta organisasi film yang terlibat ingin memunculkan bibit baru para sieneas muda.

"Angka yang tidak sebanyak tahun lalu, meski pembuatannya sudah di luar waktu. Kami ingin mencari bibit-bibit muda yang ingin berkarya di perfilman. Lewat ini kami dorong dan bisa berkelanjutan," ujar Catherine Keng, Corporate Secretary Cinema 21 dalam jumpa pers di Kota Kasablanka, Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (17/12).

"Tahun lalu kita lihat hasilnya bagus-bagus, dan tahun ini kita ikutan karena memang punya tekad untuk regenerasi sutradara di Indonesia. Kami mau angkat orang-orang yang punya bakat agar bisa berkarier dan masuk ke industri film Indonesia," tambah Joko Anwar, sutradara mewakili IFDC.

Rencananya, sebelum ditayangkan serentak pada tanggal 13-15 Maret 2014, akan ada beberapa workshop untuk lebih memberikan ilmu bagi para sineas muda. Pengumuman pemenang baru akan digelar pada tanggal 16 Maret 2014.

(pri/yb)

Penulis : Supriyanto
Editor: Supriyanto
Berita Terkait