Liburan Sekolah Bersama Mobil, Robot, dan Superhero dengan 4 Karakter Utama

Romauli Gultom | 21 Juni 2018 | 04:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Tak terasa libur lebaran yang panjang akan segera usai, namun tidak demikian dengan liburan sekolah anak-anak.

Nah, jika bingung mau kemana, tak ada salahnya memberikan hiburan anak-anak ke pusat perbelanjaan atau mal. Tak sekedar jalan-jalan, anak-anak juga bisa dihibur dengan beragam karaktet kartun dan kegiatan edukatif lainnya.

Salah satunya Anda dapat menikmati karakter Robocar Poli yang hadir di Atrium AEON Mall BSD City dalam program Ramadhan Funventure yang berlangsung sejak 7 Juni hingga 1 Juli 2018.

Ada serangkaian acara special di antaranya Full Show and Meet & Greet karakter Robocar Poli, Funventure Bouncy Castle, Robocar Poli School Bus Movie Studio dan hiburan lebaran serta liburan sekolah. 

"Karakter-karakter Robocar Poli yang kami hadirkan selalu menarik perhatian para pengunjung, terutama anak-anak. Oleh karenanya, program Meet & Greet with Robocar Poli kami tetap hadirkan di libur panjang pasca-Lebaran kali ini," ujar Juanita Rustandi, Operation Senior Manager AEON Mall BSD City dalam keterangan tertulisnya, Selasa (19/6).

Robocar Poli merupakan kartun animasi yang menggabungkan imajinasi antara mobil, robot dan sosok pahlawan dengan empat karakter utama yaitu Poli si Robot Mobil Polisi, Amber si Robot Mobil Ambulance, Roi si Robot Mobil Pemadam Kebakaran dan Helly si Robot Helikopter.

Tim penyelamat Robocar ini tinggal di sebuah kota yang disebut dengan Brooms Town yang bertugas untuk menyelamatkan teman – teman mereka dari bahaya. Pesan moral dari setiap episode animasi Robocar Poli ini menekankan pada anak-anak tentang arti saling bekerjasama, peduli, saling memahami dan menjaga keselamatan.

Tak hanya hiburan untuk anak-anak, mal ini juga menggelar berbagai program belanja menarik, yang merupakan bagian dari Ramadhan FunVenture. Shop & Catch Your Lucky Duck menjadi salah satu program belanja selama Juni-Juli 2018. 

Penulis : Romauli Gultom
Editor: Romauli Gultom
Berita Terkait