Penuhi Gaya Hidup Kaum Urban Lewat Konsep Smart Living

Romauli Gultom | 26 Maret 2018 | 00:15 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Gaya hidup yang serba modern dan kekinian sudah menjadi budaya baru bagi kaum urban. Akitivitas yang padat seringkali menuntut mereka untuk bergerak dinamis, cepat, dan cerdas.

Untuk memenuhi kebutuhan gaya hidup yang modern, kaum urban sangat memperhatikan apa yang menjadi kebutuhan mereka. Salah satunya dengan mengusung konsep Smart Living.

Melalui konsep tersebut, PT Link Net Tbk salah satu industri layanan TV berbayar dan internet broadband di Indonesia lewat brand First Media mengajak kaum urban untuk bergaya hidup cerdas dan serbacepat melalui konsep Smart Living.

Marketing Communication Department Head PT Link Net Tbk, Djoko Adnan mengungkapkan, tren gaya hidup kaum urban yang dinamis membutuhkan sebuah aplikasi yang membantu mereka untuk memantau tempat tinggal hanya melalui perangkat mobile dimana pun dan kapan pun.

"Ibu bekerja kini tak perlu kuatir lagi saat meninggalkan anak di rumah, karena bisa memonitor anak dan tempat tinggal hanya lewat gadget," jelas Djoko Adnan ditemui usai menerima Penghargaan Indonesia Most Innovative Business 2018 di Jakarta, belum lama ini.

First Media dinilai mampu menghasilkan inovasi terbaik sehingga dapat terus berkembang dan berkompetisi dalam ketatnya persaingan industri.

Tidak hanya aplikasi Smart Living, juga ada NeXt Gen Experience Tour dan Smart Box X1 4K. Program ini bertujuan memberikan pengalaman menikmati tayangan hiburan dan informasi terintegrasi dengan kualitas terbaik bagi masyarakat secara langsung.

Sedangkan Smart Box X1 4K yang memberikan tayangan berkualitas 4K Ultra HD, aplikasi mobile FirstMediaX, dan super high-speed internet FastNet 1Gbps.

Inovasi lainnya juga hadir dalam tayangan anak yang kaya akan nilai edukasi. Layanan TV kabel dianggap banyak tersedia channel yang lebih lengkap dan lebih mendidik.

"Tayangannya cukup beragam. Banyak pilihan untuk anak-anak. Kalau TV kan lebih terbatas tayangannya. Salah satu channel terbaru kami punya Zumo. Lalu Disney dan lainnya," pungkasnya.

(uli / gur)

Penulis : Romauli Gultom
Editor: Romauli Gultom
Berita Terkait