Arpit Ranka Bintang Chandra Nandini Tiba di Jakarta, Seperti Apa Sosoknya?

Vallesca Souisa | 18 Januari 2018 | 05:45 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Penonton setia Chandra Nandini (ANTV) pasti familier  dengan si bengis Mahapadma Nanda, musuh besar Chandra Gupta Maurya. Tokoh antagonis ini diperankan oleh Arpit Ranka, yang sudah tak asing di negeri ini. Arpit Ranka sebelumnya juga memerankan tokoh antagonis Duryodhana di serial Mahabharata dan sudah beberapa kali ke Jakarta.

Bersamaan dengan penayangan Chandra Nandini per 3 Januari lalu, Arpit Ranka kembali menginjakkan kaki di Jakarta, Senin (15/1) lalu. Kira-kira ingin bertemu Arpit Ranka enggak? Atau sudah keburu malas, gara-gara terpengaruh perannya yang jahat di layar kaca.

Tabloidbintang.com sudah pernah bertatap muka langsung dengan Arpit Ranka dan ini kesan kami tentang dia. Arpit Ranka memang memiliki penampilan fisik agak sangar. Tubuhnya kekar dan besar, berambut gondrong, dan berkumis. Suaranya pun besar. Bagi yang tak mengenalnya, penampilan Arpit Ranka ini bisa bikin kita takut.

Tetapi begitu berinteraksi, Arpit Ranka orangnya nice banget. Lembut dan suka tersenyum. Di lokasi syuting Chandra Nandini pun dikenal oleh rekan-rekannya sebagai ayah dan suami penyayang. “Aktor yang baik harus bisa memerankan karakter apa saja. Dalam Chandra Nandini saya bahkan menggambarkan dua sisi – seseorang yang agresif dan negatif pada orang lain tapi sangat penyayang dan protektif pada putrinya. Di kehidupan nyata, Anda bisa bertanya bagaimana saya pada istri saya,” ungkap Arpit yang dianugerahi seorang putra bernama Arnidh pada September 2016.

Arpit Ranka sangat menghormati wanita dan relijius. Setiap pagi, begitu membuka mata, Arpit senantiasa melakukan ritual khusus untuk menghormati sang surya. Begitu yang kami ketahui dari kedatangan pertamanya 4 tahun lalu di masa booming Mahabharata. Dia juga tipe pria yang tidak bisa lama-lama berada di luar rumah. Meski syuting, Arpit Ranka selalu memastikan tetap ada waktu cukup untuk keluarga. “Saya harus punya waktu di rumah. Karena saya harus memastikan nutrisi bagi anak saya, kesehatannya, kebutuhannya, dan perkembangannya. Bahkan saat anak saya divaksinasi, saya memastikan hadir mendampingi istri dan anak saya. Saya juga harus ada saat istri saya membawa anak keluar untuk berjalan-jalan,” papar Arpit. Jadi dia tidak seseram yang kita lihat di TV.

(Val)

Penulis : Vallesca Souisa
Editor: Vallesca Souisa
Berita Terkait