Ciptakan Karakter Nagini, JK Rowling Terinspirasi dari Mahluk Mitologi Indonesia

Agestia Jatilarasati | 27 September 2018 | 17:45 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Pada Rabu (26/9) Warner Bros merilis trailer Fantastic Beasts : The Crimes of Grindelwald. Dalam trailer tersebut, sosok Nagini yang dalam kisah Harry Potter dikenal misterius, muncul. Namun bukan dalam sosok yang buas melainkan seorang wanita.

Seperti dilansir The Guardian, sosok Nagini dipernakan oleh aktris asal Korea Selatan, Claudia Kim. Sayangnya, terpilihnya Claudia Kim sebagai sosok Nagini diprotes oleh banyak penggemar serial Harry Potter. Salah satunya datang dari pemilik akun @J_A_Moulton yang menyayangkan representasi seorang wanita Asia dalam dunia sihir.

"Dengar Joanne (nama asli JK Rowling, -red), kamu memang tidak menampilkan representasi yang cukup (detail) saat kamu menulis (tentang Nagini) di bukumu. Tetapi tiba-tiba kamu membuat sosok Nagini diperankan oleh wanita Korea adalah sampah. Representasi yang ditambahkan belakangan untuk memperkuat nilai adalah bukan representasi yang bagus," komentar akun tersebut.

Komentar tersebut lantas dijawab oleh JK Rowling dengan menjelaskan dari mana asal muasal karakter Nagini tercipta. Ternyata karakter Nagini berasal dari hewan mitologi Indonesia, Naga.

"Naga adalah sesosok makhluk mirip ular yang berasal dari kisah mitologi Indonesia yang kemudian menjadi asal muasal nama 'Nagini' tercipta. Naga sering kali digambarkan sebagai makhluk bersayap, terkadang berbentuk setengah manusia dan setengah ular," terang JK. Rowling.

Tak sampai di situ saja, JK Rowling juga menjelaskan bahwa Indonesia memiliki keberagaman suku budaya.

"Indonesia memiliki ratusan suku budaya meliputi Jawa, Tiongkok dan Betawi," ujarnya.

Namun, kontroversi tentang pemilihan pemeran Nagini masih terus berlanjut. Hal ini karena banyak yang merasa bahwa tanggapan JK Rowling yang demikian tidaklah cukup.

"Seorang wanita Asia yang sedang dipamerkan dalam sebuah sirkus. Akan dipenggal di kemudian hari dan mati? Dia memakan orang-orang sebagai ular di (Harry Potter)," tukas warganet lain.

Namun seperti biasa JK Rowling bergeming terhadapt kontroversi tersebut.

(ges / wida)

Penulis : Agestia Jatilarasati
Editor: Agestia Jatilarasati
Berita Terkait