Pewawancara Legendaris Larry King Meninggal Dunia

Redaksi | 24 Januari 2021 | 08:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Pewawancara legendaris Larry King yang sangat terkenal lewat program talk show Larry King Live di CNN, meninggal dunia hari ini di usia 87 tahun. Kabar ini disampaikan lewat akun Instagram LarryKingnow beberapa jam lalu.

"Dengan kesedihan yang mendalam, Ora Media mengumumkan meninggalnya salah satu pendiri, pembawa acara, dan teman kami, Larry King, yang meninggal pagi ini pada usia 87 tahun di Cedars-Sinai Medical Center di Los Angeles," bunyi pengumuman di akun Instagram LarryKingnow.

"Selama 63 tahun, di seluruh platform: radio, televisi, dan media digital, ribuan wawancara, penghargaan, dan pengakuan global, bukti bakatnya yang unik dan abadi sebagai penyiar. Larry selalu memandang subjek wawancaranya sebagai bintang sejati dari programnya, dan dirinya sendiri hanya sebagai penghubung yang tidak bias antara tamu dan penonton," lanjut pemberitahuan itu.

Saat sedang mewawancarai presiden AS, pemimpin asing, selebriti, tokoh yang sarat skandal, atau orang biasa, Larry King suka mengajukan pertanyaan singkat, langsung, dan tidak rumit. Dia percaya pertanyaan singkat biasanya memberikan jawaban terbaik, dan dia tidak salah dalam keyakinan itu.

Larry King memandu program Larry King Live yang tayang di CNN selama 25 tahun. Sementara lewat program Ora Media, Larry King Now, dan Politicking with Larry King, secara konsisten direferensikan oleh media di seluruh dunia dan tetap menjadi bagian dari catatan sejarah dari akhir abad ke-20 dan awal abad ke-21.

Larry King lahir di Brooklyn, New York 19 November 1933. Selama kariernya sebagai pemandu program bincang-bincang di TV Larry King sudah mewawancari ribuan narasumber dari presiden sampai selebriti.

Penulis : Redaksi
Editor: Redaksi
Berita Terkait