Rancangan Tim Pemenangan Prabowo - Sandiaga Uno di Pilpres 2019

TEMPO | 13 Agustus 2018 | 14:10 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno menggodok struktur tim pemenangan untuk pemilihan presiden 2019. Sekretaris Jenderal Partai Gerindra Ahmad Muzani mengatakan, struktur itu sudah rampung kendati belum ada personel tim pemenangan yang ditetapkan.

"Rancangan sudah selesai. Akan disampaikan pada partai-partai pengusung untuk dilakukan pembahasan dan persetujuan," kata Ahmad Muzani di depan Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Subroto, Senin, Jakarta Pusat, Senin, 13 Agustus 2018.

Tim pemenangan Prabowo-Sandiaga, Muzani menjelaskan, terdiri dari dua struktur, yakni struktur ramping dan sedang. Struktur ramping berisi tim yang akan melakukan kerja harian dan kerja teknis. Muzani berujar, nama-nama orang di dalam struktur ramping ini tak semuanya dicantumkan dalam laporan ke KPU. "Tapi ada juga berpikir middle, yakni sebagian dimasukkan karena ini menyangkut nama-nama orang yang berharap namanya dicantumkan dalam (laporan ke) KPU," ujarnya.

Nantinya setiap ketua umum partai politik pengusung, Muzani melanjutkan, akan ditempatkan di posisi terhormat dalam tim pemenangan. Sebab, katanya, para ketua umum berperan penting dalam penentuan kebijakan partai politik yang selanjutnya akan dituangkan dalam platform visi misi capres dan cawapres. "Penempatan yang terhormat bagi para ketua umum bagi kami adalah sesuatu yang amat penting," kata Muzani.

Di kubu lain, tim pemenangan Jokowi-Ma'ruf Amin telah lebih matang. Struktur tim kampanye Jokowi-Ma'ruf terdiri dari ketua tim kampanye nasional, sekretaris, bendahara, dewan pengarah, dewan penasihat, kesektetariatan jenderal, tim ahli, dan sepuluh direktorat yang menangani bidang khusus. Tim pemenangan Jokowi-Ma'ruf telah menentukan nama-nama yang duduk di dalam struktur tersebut. Wakil Presiden Jusuf Kalla telah dipastikan menjadi Ketua Dewan Penasihat tim kampanye Jokowi-Ma'ruf.

TEMPO.CO

Penulis : TEMPO
Editor: TEMPO
Berita Terkait