Indro Warkop Akhirnya Bisa Wujudkan Mimpi Almarhum Dono

Ari Kurniawan | 9 September 2018 | 14:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Satu lagi film yang dibintangi Indro Warkop siap tayang. Film berjudul Gila Lu Ndro, bakal hadir di seluruh bioskop Indonesia mulai 13 September 2018. 

Sabtu (8/9) malam, film yang menghadirkan Tora Sudiro dan Mieke Amalia itu diputar untuk kali pertama di hadapan wartawan dan tamu undangan. Perasaan bahagia membuncah di hati Indro. Bukan hanya karena hasil kerja kerasnya terbayar, tapi juga soal mimpi almarhum Dono yang akhirnya bisa dijuwudkan.

Diceritakan Indro Warkop, almarhum Dono semasa hidup sangat mengidamkan film yang memuat banyak kritik sosial. Sayang, film semacam itu hampir mustahil dibuat di masa kejayaan Warkop DKI.

"Kami dulu belum bikin yang seperti itu, karena kami nggak mau membebani.  Dulu pasti orang takut kalau ada film seperti ini, nggak ada yang mau nonton, yang tadinya nggak mau mikir, disuruh mikir," ungkap Indro, di Epicentrum XXI, Jakarta Selatan. 

Indro Warkop mengenang, pada masa itu dia bersama almarhum Dono dan Kasino kerap membuat rekaman dalam bentuk kaset tentang komedi-komedi satire. Tapi, tentu efeknya tidak seluas film. 

"Dulu kami sering bikin kaset, kasetnya itu tematis isinya, dari awal sampai akhir. Isinya misalkan 'Dokter Masuk Desa', kami mau ngomongin kesehatan di sana. Nah kita nggak pernah bikin film seperti itu, karena dulu kan segmen film itu menengah ke bawah. Sekarang kan lebih ke anak muda," Indro menjelaskan.

(ari/ari)

Penulis : Ari Kurniawan
Editor: Ari Kurniawan
Berita Terkait