Sebulan Tayang, Dilan 1990 Raih 6 Juta Penonton

Andira Putri | 24 Februari 2018 | 14:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Film Dilan 1990 tayang di bioskop Indonesia sejak Kamis, 25 Januari 2018. Selama sebulan tayang, Dilan 1990 mampu meraih pencapaian luar biasa di box office.

Dilan 1990 telah meraih 6.001.000 penonton dalam sebulan. Hasil ini diumumkan oleh rumah produksi Falcon Pictures lewat Instagram, pada Sabtu (24/2).

“Terima kasih penonton film Indonesia..Dilan 1990 total hari ke-30 adalah 6.001.000 penonton,” berikut tulisan di akun Falcon Pictures.

Sambil mengumumkan jumlah tersebut, pihak Falcon Pictures juga mengajak penonton untuk terus menyaksikan Dilan 1990. Mereka menyebut jika film ini segera turun dari bioskop Indonesia.

“Terima kasih penonton Indonesia atas dukungannya, sebentar lagi Dilan akan pamit dari bioskop.. yang belum nonton yuk segera nonton,” tulis pihak Falcon Pictures.

Pengumuman Falcon Pictures ternyata membuat netizen sedih. Mereka tidak rela ketika mengetahui Dilan 1990 akan turun dari bioskop Indonesia.

“Jangan pamit duluuuu :( huhuhu,” ujar seorang netizen. “Kok Rasanya Sedih Banget ya DILAN mau Pamit dari Bioskop,” tambah netizen lain. “Jangan pamit dulu kan belum 7 juta 1 juta lagi,” ucap salah satu netizen.

Dilan 1990 kini berada di posisi kedua film Indonesia terlaris sepanjang masa. Dilan 1990 masih membutuhkan kisaran 900.000 penonton lagi untuk bisa menggeser Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss Part. 1 dari puncak tangga box office.

(dira/ari)

Penulis : Andira Putri
Editor: Andira Putri
Berita Terkait