5 Pilihan Outfit Nonton Konser, Simple dan Bisa Buat Kamu Nyaman

Sandra Puspita | 15 Maret 2023 | 02:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Bagi para pecinta musik, kedatangan band kesayangan adalah sebuah hal yang ditunggu-tunggu. Biasanya, momen yang berharga ini akan menjadi sebuah pengalaman once in a lifetime.

Berikut adalah beberapa inspirasi outfit nonton konser yang bisa kamu gunakan.

1. Casual Style

Cassual (Ilustrasi)

Memadukan atasan dengan celana cerah, kamu bisa menggunakan atasan putih dan mix dengan bawahan terang. Walaupun simple, namun Casual Style ini bisa membuat penampilan kamu tetap menarik. Kamu bisa memadukan sepatu kasual untuk menambah kesan authentic. Selain simpel dan authentic gaya ini lebih nyaman digunakan.

2. Oversized Style

Oversized (ilustrasi)

Oversized Style ini bisa kamu jadikan referensi untuk nonton konser. Dengan gaya yang sederhana, outfit ini tetap menghadirkan kesan yang elegan dan keren. Selain itu, dengan menggunakan style ini kamu lebih leluasa untuk bergerak dan nyaman digunakan. Dengan tambahan aksesoris seperti topi kalung dan tas membuat kamu lebih terlihat.

3. Leather Dress

Leather Dress (ilustrasi)

Dress kulit bisa jadi salah satu alternatif outfit nonton konser untuk wanita. Kamu juga bisa memadukan dress kulit dengan sepatu hak tinggi agar lebih terkesan luxury. Outfit ini terbilang masih jarang digunakan, jadi sangat pas jika kamu ingin terlihat unik dan berbeda saat menghadiri festival. Dijamin bikin kamu terlihat extraordinary!

4. Crop Top

Crop Top (ilustrasi)

Bagi kamu yang ingin terlihat lebih bebas, style ini bisa kamu pilih referensi ini untuk datang ke festival. Menggunakan crop top yang nyaman bisa kamu padukan dengan sneakers dan celana jeans cerah juga loh, ditambah dengan aksesoris seperti kacamata kalung dan topi membuat kamu lebih keren.

5. Kemeja dan Topi

Cut Baby Tsabina (ilustrasi)

Style yang satu ini membuat kamu terlihat lebih friendly. Dengan paduan stripe shirt & bucket hat, akan menimbulkan kesan bahwa kamu terlihat lebih muda. Biar lebih berwarna, kamu bisa memadukan bawahan berbahan corduroy dan menggunakan berbagai aksesoris seperti gelang dan kacamata.

Penulis : Sandra Puspita
Editor: Sandra Puspita
Berita Terkait