Menyetir Sambil Main HP, Justin Bieber Berurusan Dengan Polisi

Ulfa Gusti Utami | 17 Juli 2017 | 13:20 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Justin Bieber kembali dirundung kabar kurang menyenangkan. Justin Bieber dikabarkan kembali berurusan dengan pihak kepolisian. Kali ini dirinya tertangkap saat tengah mengemudikan mobilnya.

Dilansir dari TMZ, Senin (17/7) Justin Bieber diberhentikan oleh petugas saat sedang melintasi wilayah Beverly Hills, Amerika, pada Sabtu (15/7) malam waktu setempat. Bieber terpaksa diberhentikan saat mengemudi karena kedapatan menggunakan telepon genggam saat tengah mengendarai Mercedes G-Wagon-nya.

Belum bisa dipastikan apakah Bieber mengirim SMS atau menelepon pada saat itu. Pihak kepolisian memberikan denda untuk kasus yang dilakukan Bieber. Ia dikenai denda sebesar US$162 (sekitar Rp 2,1 juta).

Dalam berita tersebut dikatakan bahwa Justin Bieber sangat kooperatif kepada petugas saat sedang ditindak.

"Justin merasa tenang dan kooperatif, menerima surat tilangnya dan melanjutkan perjalanan tanpa insiden lebih lanjut," ujar petugas yang menindak Bieber pada TMZ.

Ini bukan pertama kalinya pria berusia 23 tahun itu bermasalah. Sebelumnya, pada 2014, Justin Bieber ditangkap di Miami karena mengemudi di bawah pengaruh alkohol, menolak penangkapan, serta mengemudi dengan SIM yang tidak berlaku.

(ulfa/ray)

Penulis : Ulfa Gusti Utami
Editor: Ulfa Gusti Utami
Berita Terkait