Yeh Hai Mohabbatein : Aly Goni Pemeran Romi Makan 18 Butir Telur Sehari

Vallesca Souisa | 5 Februari 2021 | 07:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Bagi penonton setia Yeh Hai Mohabbatein (ANTV), pasti mengenal si ganteng Aly Goni yang memerankan Romi, adiknya Raman Bhalla (Karan Patel). Aly pernah bertandang ke Jakarta pada 2017 lalu. Saat itu kami berbincang, soal bagaimana Aly membentuk dan menjaga tubuhnya yang fit dan atletis ini.

Aly cukup disiplin berolahraga dan menjaga pola makan sehat. Bahkan ia punya menu wajib setiap harinya. “Saya makan putih telur setiap hari. Enam butir di pagi hari. Enam butir di siang hari. Dan, enam butir sore hari. Total 18 butir telur per hari,” Jelas Aly, saat diwawancari di Jakarta, 2017 silam. Olahraga rutin diimbangi dengan pilihan makanan sehat, yang sudah menjadi menu wajib Aly.

Memiliki protein yang tinggi, telur diyakini Aly berguna untuk pertumbuhan otot. “Pagi hari, saya juga minum jus tanpa gula untuk melancarkan metabolisme tubuh dan sedikit kopi hitam tanpa gula. Selebihnya saya hanya minum air putih,” ungkap Aly Goni.

Siang atau malam hari, Aly mengonsumsi 1 ekor ayam, diolah dengan cara dipanggang atau dibakar. “Ini sumber energi saya, karena saya sama sekali tidak makan nasi,” terang Aly yang hobi bermain kriket.

Aly Goni juga menggaris bawahi kalau ia selalu menerapkan pola diet sehat ini dimana saja. Saat liburan sekalipun, hanya menu tadi yang ia konsumsi. Saat ke Indonesia 3 tahun lalu, Aly sama sekali tak menyentuh beragam makanan yang disajikan pihak ANTV. Yang ia konsumsi hanya buah-buahan, telur, dan ayam panggang.

“Saya diet di mana pun saya berada. Apalagi saya di Indonesia untuk melakukan pertunjukan, sudah pasti saya berdiet. Bahkan saya menghindari makanan India. Makanan India enak, tapi harus dikontrol. Jika tidak terkontrol, makanan India sangat mudah membuat gemuk,” ia beralasan.

Apalagi, aktor kelahiran Jammu Kashmir, 25 Februari 1986 ini mengaku, tubuhnya mudah sekali menggemuk. Sementara sebagai aktor, ia dituntut memiliki tampilan fisik yang proporsional dan sempurna. “Apa pun yang saya makan pasti akan membuat saya gemuk dengan cepat. Ini bawaan genetik. Rata-rata keluarga saya bertubuh gemuk,” ucap aktor Aly bertinggi badan 180 cm.

(val)

Penulis : Vallesca Souisa
Editor: Vallesca Souisa
Berita Terkait