Igor Saykoji Tak Memaksakan Anak ikuti Jejaknya di Musik

Altov Johar | 26 Juni 2018 | 17:40 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Buah jatuh tak jauh dari pohonnya. Pepatah itu pas jika dilekatkan dengan rapper Igor Saykoji.

Sebab putranya, Aaron Miguel Penyami, juga memilki bakat menyanyi rap.

Aaron beberapa kali terlibat dalam projek musik. Salah satunya menjadi bagian lagu anak untuk event Asian Games 2018. Meski begitu, Igor Saykoji tak pernah memaksakan anak menekuni musik.

"Senang sih, dia tahu dia bisa. Cuma moodnya dia masih belum ingin fokus dulu ke ngerapp. Saya juga enggak maksa sih, saya inginnya dia sekolah normal saja," ujar Igor Saykoji di Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (26/6).

Sebagai ayah, Igor turut mengarahkan Aaron jika sedang terlibat projek tertentu. Namun kembali lagi, dia tak pernah memaksa, saat putranya tak mood menjalaninya.

"Diarahin kalau dia tertarik buat ngerjain. Misalnya ngerjain lagu atau nyanyi lagu bareng, enggak yang harus. Kalau memang dia enggak mau, santai saja. Tapi pas dia mau, pasti disupport," papar Igor.

Bakat Aaron di bidang musik juga sudah terlihat sejak kecil. Putra sulung Igor itu sudah mulai menciptakan lagu sejak duduk di bangku TK. "Ada, dia bikin lagu dari TK dan sudah pernah bikin. Ada di YouTube kok," ungkap Igor Saykoji. 

(tov / gur)

Penulis : Altov Johar
Editor: Altov Johar
Berita Terkait