Zumi Zola Aktif Memperkenalkan Lacak Jambi, Apa Itu?

Andira Putri | 23 Maret 2017 | 21:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Gubernur Provinsi Jambi Zumi Zola tengah aktif memperkenalkan aksesoris tradisional Lacak. Apakah itu?

Lacak merupakan ikat kepala khas Jambi bagi kaum laki-laki. Ikat kepala ini hadir dengan beragam motif serta warna.

"Ini baru beberapa bulan kita coba. Saya sering pakai di acara kawinan atau acara kemasyarakatan," kata Zumi Zola dalam konferensi pers Jambi Kain Negeriku by Barli Asmara di Plaza Indonesia, Jakarta Pusat, Kamis (23/3).

Sekilas Lacak Jambi mengingatkan Anda kepada aksesoris serupa dari provinsi lain. Namun, Zumi Zola menjabarkan sedikit tentang perbedaan aksesoris khas Jambi ini.

"Ini perbedaan dari latar belakang dan sejarahnya. Kemudian motifnya juga berbeda dengan daerah Bali. Ini ada warna Melayu," tutur Zumi Zola.

Zumi Zola membiasakan diri memakai Lacak Jambi di berbagai acara. Kebiasaan ini rupanya menular kepada masyarakat. Tidak hanya di Jambi saja, tetapi juga provinsi lain. 

"Responnya bagus dari masyarakat. Semua nanya beli dimana. Alhamdulillah kalau di media sosial bukan hanya orang Jambi saja yang menyukai dan penasaran. Tetapi juga orang dari daerah lain," terang aktor berkulit putih ini.

Antusiasme masyarakat terhadap Lacak Jambi diharapkan bisa terus terjaga.

"Insya Allah bisa terus dimasyarakatkan hingga ke depannya," tutup Zumi Zola.

(dira/gur)

 

Penulis : Andira Putri
Editor: Andira Putri
Berita Terkait