Esthetika Wulandari, Membangun Tempat Berkemah yang Nyaman dan Ramah Lingkungan

Agestia Jatilarasati | 30 Desember 2018 | 11:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Di Dusun Manglid, Sukabumi, Jawa Barat, ada tempat berkemah keluarga yang nyaman dan asri bernama Sekar Gemati Agroventure.

Pendirinya, Esthetika Wulandari (41). Ia mengubah Dusun Manglid menjadi tempat wisata perkemahan ramah lingkungan sekaligus bernilai sosial.

Sekar Gemati Agroventure dibangun di atas lahan yang dibeli oleh orang tua Esthetika pada tahun 1992. Awalnya lahan itu digunakan sebagai tempat peristirahatan pribadi keluarga.

“Waktu ayah membeli lahan di sana, saya bertanya mengapa harus di sana? Kenapa tidak di tempat lain yang lebih bagus? Pada tahun itu, akses ke sana sulit sekali. Bisa dibilang belum ada akses ke sana sama sekali. Ayah bilang bahwa tempat itu bisa dibuat cantik. Benar saja. Ketika ibu saya membuat kebun bunga di sana dan lahannya di tata ulang, Manglid menjadi cantik sekali,” ungkap Esthetika yang ditemui di acara Women’s Forum 2018, di Jakarta, pekan lalu.

Tahun lalu, Esthetika berniat mengubah lahan itu menjadi tempat berkemah yang ramah lingkungan dan sarat nilai edukasi. Proyek Sekar Gemati Agroventure dijalankan sejak Agustus 2017. Kali pertama dibuka untuk umum, tamunya hanya 60 orang.

“Mereka teman-teman yang saya undang menginap untuk merasakan pengalaman baru. Pada awalnya, sistem belum rapi termasuk logistik dan manajemen operasional. Bayangkan, untuk ke sana kami harus berjalan sebanyak 10 ribu langkah. Keburu capai duluan. Akhirnya kami tata ulang tempatnya secara bertahap agar lebih siap untuk dijadikan tempat berkemah seluruh anggota keluarga,” beri tahu ibu dua anak ini kepada Bintang.

bersambung

(ages / gur)
 

Penulis : Agestia Jatilarasati
Editor: Agestia Jatilarasati
Berita Terkait