Indro Wakrop Berkaca-kaca Mengenang Keinginan Rudy Badil yang Tak Sempat Terwujud

Altov Johar | 14 Juli 2019 | 04:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Indro Warkop bersyukur berkesempatan mengantar jenazah Rudy Badil ke peristirahatan terakhir. Bahkan Indro pun sempat menemani almarhum semasa menjalani perawatan di rumah sakit.

Indro Warkop tak kuasa menahan kesedihan saat berada di sisi jenazah Rudy Badil, sepanjang perjalanan menuju tempat pemakaman. Ia teringat pada keinginan almarhum, yang kala itu tidak dapat dilakukan.

"Saya (berkaca-kaca) ngantar dia sampai ke peristirahatan terakhir. Karena terakhir saya di halalbihalal Mapala, Badil sempat bilang 'Ndro, gue mau ke Ranu Panu, Semeru, 50 tahun So Hok Gie.' Dia kan sahabatnya. Keliahatannya saya enggak bisa nganter tapi saya belum kasih jawaban," ujar Indro Warkop di TPU Tanah Kusir, Jakarta Selatan, Sabtu (13/7).

Oleh karena itu, Indro berusaha menyempatkan diri untuk mengantarkan Rudy Badil ke peristirahatan terakhir. Bagi Indro almarhum sudah dianggap seperti ayah, guru, kakak, dan sangat berjasa dalam kehidupannya.

"Tapi saya ingin, 'gue harus nganterin Badil ke tempat peristirahatan. Kalau enggak ada dia, enggak ada Warkop. Kalau enggak ada Warkop saya enggak punya kehidupan. Dia buat saya bapak, kakak, mentor, semuanya," aku Indro.

Pada kesempatan sama, Indro pun berdoa untuk Rudy Badil dan keluarga yang ditinggalkan. Apalagi anak almarhum, Banu, akan menikah dalam waktu dekat ini.

"Mari kita sama-sama terus mengikuti hidup ini sesuai dengan apa yang diharapakan Badil, tentunya yang sebentar lagi mau menikah. Saya selalu bilang, saya yakin Badil bahagia banget untuk pernikahan dia," ucap Indro Warkop.

(tov/bin)

Penulis : Altov Johar
Editor: Altov Johar
Berita Terkait