Biaya Bangun Set Film KKN di Desa Penari, Senilai Biaya Bikin Satu Film Horor, Bayangkan!

Vallesca Souisa | 31 Maret 2022 | 03:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Gosh, Horor! Siapa yang nggak suka kisah atau film horor? Rata-rata, kita menyukainya. Selain suka dibuat penasaran, ya, entah bagiamana mendengar kisah horor, menontonnya, dan merasakan sensasi takut itu menjadi hiburan tersendiri, untuk beberapa orang—penikmat genre horor.

Nah, menjelang Lebaran nanti, ada satu film horor yang paling ditunggu dan bahkan sudah jadi pembicaraan hangat sejak dua tahun lalu; KKN di Desa Penari. Yang suka membaca utas-utas (threads) di Twitter, tahu banget akan kisah ini. Makanya ketika mendengar akan difilmkan, sudah nggak sabar pengin nonton filmnya. Iya, nggak sih?

KKN di Desa Penari berawal dari kisah yang dituturkan kembali oleh Simple Man di dunia maya. Konon, kisah ini ditulisnya berdasarkan kisah nyata. Bertutur seputra para mahasiswa yang tengah melakukan KKN (Kuliah Kerja Nyata) di sebuah desa, yang mistis. Dan akhirnya, KKN itu malah terbengkalai karena kengerian yang menghantui. Cerita ini viral di tahun 2019, dan sampai ke telinga Manoj Punjabi. Instingnya, mengatakan cerita ini harus diambil dan digarap menjadi film! Sensasi misteri begitu kuat pada kisah ini. Menjadi poin unik tersendiri.

“Di sini saya all out banget dari segi bujet. Untuk set saja, bujetnya bisa buat bikin 1 film horor biasa. Saya total, karena saya tahu dari segi konten kuat sekali. Dari segi mutu, saya kira penonton nggak akan kecewa. Ini horor yang standarnya, sangat berbeda. Ini horor yang standarnya berbeda. Kita pakai anamorphic lens, jadi angle-nya tuh lebih wide, keren banget. Itu ada adegan ular di pohon, itu dapat banget angle-nya. Landscape-nya dapat banget. Hal-hal begini kita tidak compromise ya. Ini camera man-nya Ipung. Saya tahu keahlian dia, dan Awi Suryadi yang menyutradari, jam terbang dia di film horor tahulah,” ungkap Manoj.

Mengambil lokasi syuting di Yogyakarta. Manoj dan tim memilih sebuah hutan di Yogyakarta, dan membangun set sendiri. Menciptakan desa, dan rumah-rumahnya di sana. Suasana kengerian itu dibangun total, dengan bujet yang menyamai bujet membuat satu film horor.

“Biaya set, art-nya saja sama dengan biaya satu film horor biasa. Jadi biaya total bikin film KKN ini sama dengan biaya bikin 10 film biasa. Sound-nya juga pakai Dolby, dan ditangani ahli, dan dibuat di studio yang top. Jadi yang menonton bisa merasakan banget,” jelas Manoj Punjabi.

Menurutnya, film horor ini akan terasa lebih horor, karena apa yang kalian tonton ini bisa kejadian.

Penulis : Vallesca Souisa
Editor: Vallesca Souisa
Berita Terkait