BLACKPINK Jadi Grup Wanita Pertama yang Menghasilkan Lebih 3 Juta Dolar Sekali Konser di Amerika

Redaksi | 18 November 2022 | 11:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - BLACKPINK, girl grup asal Korea Selatan ini menjadi grup paling ikonik di generasi mereka. Mereka membawa pengaruh besar di seluruh dunia dan nama mereka telah menjadi merek yang sangat kuat.

Tahun ini BLACKPINK memulai tur dunia setelah merilis album studio kedua yang telah lama ditunggu-tunggu oleh penggemar setianya, BORN PINK. Rangakaian tur mereka dimulai pada 15 Oktober lalu dan akan berlanjut hingga tahun depan. Ini salah satu tur penyanyi K-pop yang paling dinantikan karena banyak penggemar telah menunggu sangat lama.

BLACKPINK akan menggelar tur di kota-kota besar di seluruh dunia, mulai dari Amerika Utara, Eropa, Asia, dan Australia, termasuk di Jakarta. Perjalan tur mereka di Amerika sudah mendekati akhir, dengan hanya tinggal dua pertunjukan lagi, di Los Angeles di Stadion Banc of California pada 19 dan 20 November. Tapi baru saja turnya dimulai, BLACKPINK sudah membuat rekor baru.

BLACKPINK, seperti dikutip dari Allkpop, baru-baru ini memecahkan rekor dalam pertunjukan mereka di Newark, dan mencetak rekor baru untuk konser di AS dengan pendapatan kotor tertinggi untuk grup wanita. 

Rekor ini dipecahkan dalam penampilan mereka di Prudential Center, Newark pada 14-15 November, yang meraup 3,298 juta dolar Amerika dalam satu malam. Ini pertama kalinya dalam sejarah satu grup wanita memperoleh lebih dari 3 juta dolar Amerika dalam satu konser di Amerika Serikat. Mereka melakukannya tidak hanya sekali, tapi dua kali di Prudential Center.

Dengan popularitas yang mendunia, BLACKPINK diperkirakan akan memecahkan lebih banyak rekor saat mereka berkeliling dunia dalam turnya kali ini. Bagaimana konser BLACKPINK di Jakarta nanti, akankah juga memecahkan rekor baru?

Penulis : Redaksi
Editor: Redaksi
Berita Terkait