Anggap Pahlawan, Deddy Corbuzier Sampaikan Duka Cita Kepergiaan B. J. Habibie

Christiya Dika Handayani | 11 September 2019 | 22:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Deddy Corbuzier ikut menyampaikan ungkapan duka citanya atas kepergian mantan presiden B. J. Habibie. 

Melalui akun Twitternya, Deddy menganggap sosok Presiden ke-3 Indonesia itu sebagai seorang pahlawan.

"Indonesia kehilangan seorang pahlawan nya.. Selamat jalan Bapak Habibi," cuit Deddy Corbuzier, Rabu (11/9) malam.

Ayah satu orang anak ini juga mengutarakan rasa terima kasihnya atas kontribusi B. J. Habibie untuk Indonesia.

"Terima kasih untuk semua yang anda berikan bagi Indonesia," tandas Deddy Corbuzier.

B. J. Habibie menghembuskan napas terakhirnya saat menjalani perawatan intensif di RSPAD Gatot Subroto, Jakarta. 

Presiden Indonesia ke-3 itu meninggal dunia di usia ke 83 tahun pada Rabu (11/9) sore akibat penyakit jantung yang dideritanya.

(dika / gur)

Penulis : Christiya Dika Handayani
Editor: Christiya Dika Handayani
Berita Terkait