Waspada Kanker Jika Berat Badan Turun Drastis

Wayan Diananto | 10 Juni 2017 | 22:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Ada beberapa kemiripan dalam kasus kanker Julia Perez dan Yana Zein. Keduanya memasuki stadium empat.

Selain itu, kondisi fisik mereka menurun drastis. Itu ditandai dengan susutnya berat badan. Lengan dan pergelangan tangan Jupe mengecil. Sementara Yana meski tampak segar, kerap menampik makanan. Rupanya, itu salah satu tanda bahaya.

Untuk Anda dan keluarga penyintas kanker, dr. Erik Rohmando Purba, Sp.PD dari Rumah Sakit Umum Bunda Jakarta membagi analisis.

Jika salah satu anggota keluarga Anda mengalami penurunan berat badan secara dramatis, sangat penting untuk mencari tahu penyebabnya. Susutnya bobot tubuh tanpa diketahui penyebabnya disebut unintentional weight loss.

“Sering kali, itu disebabkan sel kanker. Beberapa pasien datang kepada saya dengan keluhan penurunan berat badan secara drastis. Setelah dicek ternyata di tubuh mereka bersemayam sel kanker dalam jumlah banyak. Ketika sel kanker menyusupi tubuh Anda, mereka mengeluarkan zat-zat yang bersifat proinflammatory response atau memicu peradangan. Peradangan ini membuat nafsu makan pasien terjun bebas,” ujar Erik di Jakarta, pekan lalu.  

Contoh sederhananya, sering kali saat terkena flu, Anda kehilangan nafsu makan. Itu karena Anda merasakan pegal, mual, dan suhu badan meningkat. Pada tahap itu, Anda mengalami peradangan.

Namun, flu bersifat self-limiting disease (bisa sembuh dengan sendirinya dalam jangka waktu tertentu). Kanker bukan tipe penyakit yang bisa sembuh dengan sendirinya.

“Ia penyakit kronis yang terus berkembang. Jika dibiarkan akan membalik bobot pasien,” Erik menukas.

 

(wyn / gur)

 

Penulis : Wayan Diananto
Editor: Wayan Diananto
Berita Terkait