Chua Kotak Ajak Anak dan Suami Saat Mengerjakan Materi Album Baru Kotak 

Yohanes Adi Pamungkas | 4 Januari 2019 | 18:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Pemain bas grup musik Kotak, Swasti Sabdastantri atau dikenal dengan Chua Kotak belum lama ini mengajak suami dan anaknya pergi ke Yogyakarta untuk mengerjakan album baru Kotak. Istri Firmansyah Mahidin ini tak merasa kerepotan meski anak pertamanya, Raja Sabdasakha ikut. 

"Enggak repot, jadi kerja sekalian liburan. Memang lebih capek karena kelar bekerja harus mengajak main anak, tapi seru ini pengalaman pertama saya," bilang Chua Kotak kepada Tabloidbintang.com di Jakarta. 

Tidak hanya Chua Kotak yang mengajak pasangan dan anak saat berada di Yogyakarta, vokalis dan gitaris Kotak juga turut didampingi pasangan dan anak mereka. "Anak saya dan anaknya Tantri (Vokalis Kotak) sudah kenal karena sering ketemu di Jakarta. Kalau anaknya Cella (Gitaris Kotak) belum akrab karena sehari-hari memang tinggal di Yogyakarta," cerita Chua Kotak yang saat ini sedang mengandung anak kedua.

Rencananya tahun 2019 ini album baru Kotak segera diluncurkan. Ternyata membuat materi album saat mengajak anak-anak memberikan pengaruh cukup besar bagi para personel Kotak. "Ada satu lagu yang liriknya bercerita soal anak-anak kita. Pas didengar kita bertiga menjadi terharu. Musiknya masih dimatangkan semoga lekas jadi," beber Chua Kotak

Setelah sang vokalis Kotak, Tantri memutuskan memakai hijab, Kotak berusaha lebih cermat dalam menulis sebuah lirik lagu. "Karena Tantri yang menyanyi, jadi usahakan lirik adalah doa. Ia ingin berdakwah lewat lagu Kotak, sudah enggak bisa membuat lagu yang agak nakal, harus tematik dan memberikan inspirasi bagi pendengar," pungkas Chua Kotak.

Penulis : Yohanes Adi Pamungkas
Editor: Yohanes Adi Pamungkas
Berita Terkait