Teror Bom di Surabaya, Raisa Tidak Bisa Berkata Apa-Apa

Andira Putri | 14 Mei 2018 | 19:40 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Raisa angkat bicara tentang ledakan bom di Surabaya, Jawa Timur pada Minggu (13/5). Raisa mengaku tidak bisa berkata apa-apa ketika mengetahui teror tersebut.

Hal tersebut terungkap lewat unggahan di fitur Instagram Stories akun Raisa. Istri Hamish Daud ini mengunggah foto ilustrasi perahu tengah berlayar di depan pegunungan. Nuansa fotonya monokrom.

Raisa lalu menulis ucapan belasungkawa atas teror bom di Surabaya. Raisa menilai teror tersebut telah berdampak buruk terhadap rasa kemanusiaan.

"Saya tidak bisa berkata apa-apa setelah melihat apa yang terjadi kepada kemanusiaan pagi ini. Saya mengucapkan belasungkawa mendalam untuk korban & keluarga mereka di Surabaya," ujar Raisa.

Tidak hanya menulis ucapan belasungkawa, Raisa juga mengunggah foto lain. Foto menampilkan ilustrasi tangan saling bergandengan. Raisa sepertinya mengisyaratkan masyarakat untuk bersatu dan saling mendukung di tengah teror.

Bom meledak di tiga gereja Surabaya, Jawa Timur pada Minggu (13/5) pagi. Deretan tempat ibadah tersebut adalah Gereja Pantekosta Pusat, GKI Diponegoro, dan Gereja Santa Maria Tak Bercela.

Kemudian bom lain meledak di Rusunawa Wonocolo, Sidoarjo, Jawa Timur pada malam hari. Sehari setelahnya, sebuah bom meledak di Mapolrestabes Surabaya.

(dira / gur)

Penulis : Andira Putri
Editor: Andira Putri
Berita Terkait